Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hasil belajar peserta didik kelas VI sebelum dan setelah menerapkan model pembelajaran kooperatif tipe word square, serta ingin mengetahui apakah model pembelajaran kooperatif tipe word square ini efektif meningkatkan hasil belajar pada mata pelajaran fikih kelas VI di MI Guppi Teppo. Jenis penelitian ini berupa penelitian kuantitatif experimen research dengan menggunakan pendekatan Pre-Experimental Design dalam bentuk One-Group Pretest-Posttest Design. Sampel pada penelitian ini adalah seluruh kelas VI yang berjumlah 16 orang.
Hasil penelitian pada nilai pretest menunjukkan bahwa ada 9 dari 16 peserta didik yang memiliki nilai rendah di bawah 65 dengan rata-rata 55,93. Pada nilai postest peserta didik mengalami peningkatan sebanyak 12 peserta didik berada kategori sedang dan tinggi dengan memperoleh nilai rata-rata 70. Pada pengujian menggunakan uji paired sample t-test menunjukkan nilai sig (2 tailed) 0,000 < 0,05 yang menyatakan bahwa ada perbedaan atau peningkatan hasil belajar setelah menerapkan model pembelajaran kooperatif tipe word square pada mata pelajaran fikih kelas VI di MI Guppi Teppo.